Selasa, 06 September 2011

HIDUP ATAU KEKAYAAN

Kata Yesus kepadanya: ''jikalau engkau hendak sempurna, pergilah, juallah segala milikmu dan berikanlah itu kepada orang-orang miskin, maka engkau akan beroleh harta di surga, kemudian datanglah kemari dan ikutlah Aku.'' [Mateus19:21] 


 Sebagai supir taksi, terkadang aku mengantarkan penderita kanker untuk melakukan perawatan medis. Mireille, wanita 53 tahun, tinggal di bukit yang menghadap ke kota, di sebuah vila megah dengan kolam renang yang indah dan pemandangan laut lepas. Ia telah berhasil meningkatkan kualitas hidupnya dan sangat sukses.
  Suatu hari, ketika kami berangkat untuk kemoterapi, ia berkata bahwa ia rela menjual semua barang duniawi yang diperolehnya selama 10 tahun ini untuk bisa melihat anaknya yang berumur 16 tahun tumbuh dewasa. Perkataannya mengejutkan ku. Aku berpikir bahwa harta benda bisa membuat orang bahagia, tetapi bahkan dengan semua yang dimilikinya, Mirielle tidak bahagia.
   Penderita Mireille merupakan pelajaran penting bagiku. Aku pun memikirkan orang muda kaya sedih ketika Kristus memintanya untuk menjual semua barang, membagikan hasilnya kepada orang miskin, dan mengikuti-Nya. Saat itu, aku sadar bahwa kekayaan tidak dapat memberi kita suka cita. Hanya Kristus, yang mengundang kita untuk minum dari sumber hidup yang berlimpah, yang mampu memberikan kebahagiaan sejati itu.
  DOA:  Tuhan, kami seperti orang muda kaya yang sedih akan kehilangan harta miliknya. Kami membutuhkan-Mu, Ya Yesus, sehingga kami dapat memilih hidup berkelimpahan yang Engkau tawarkan. Amin.  ANDRE COULON

Tidak ada komentar:

Posting Komentar