Kamis, 26 Januari 2012

7 Aturan Mendekati Pria Lewat Facebook

Situs jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter bisa menjadi salah satu 'perantara' untuk mencari pria idaman. Tak jarang pasangan yang berhasil menjalin hubungan asmara karena berkenalan lewat Facebook. Namun mencari jodoh secara online pun ada aturannya. Di dunia maya, setiap orang bisa saja memanipulasi data dan informasi tentang dirinya, agar terlihat lebih menarik. Jangan sampai Anda melakukan hal tersebut, atau sebaliknya, tertipu dengan profil palsu. Ini dia beberapa aturan saat berkenalan dengan pria di jejaring sosial, seperti dikutip dari Madame Noire dan Loving You.
1. Jangan Berbohong
Berbohong soal usia, pekerjaan bahkan hobi dalam profil bukanlah ide yang baik jika Anda ingin mencari pria idaman lewat jejaring sosial. Tunjukkanlah 'kualitas' terbaik yang Anda punya, tapi jangan dikurangi atau dilebih-lebihkan.

2. Posting Foto Terbaru
Mungkin Anda merasa terlihat lebih cantik dalam foto zaman SMA atau saat masih kuliah semester awal. Anda pun mem-postingnya sebagai foto profil di Facebook atau Twitter, dengan harapan wajah 'terbaik' Anda itu bisa menarik perhatian pria. Trik ini justru bisa membuat pria ilfil, karena Anda akan terkesan tidak percaya diri. Biarkan mereka mengenali wajah Anda yang sekarang agar tidak merasa dibohongi saat bertatap langsung nantinya.

3. Tulis Status yang Menarik dan Bersahabat
Cara Anda menuliskan status akan lebih jelas menunjukkan kepribadian dibandingkan foto. Postinglah status yang bersahabat, dan orang akan tertarik untuk mengenal Anda lebih dekat. Tak perlu menulis status yang menjelekkan mantan kekasih, kritik terhadap perusahaan atau mengeluhkan hidup. Jika ingin mendapatkan pria yang baik, tunjukkan pula sesuatu yang positif.
4. Mulai Lebih Dulu
Jangan hanya menunggu ada pria yang 'menegur' Anda di jejaring sosial. Jika Anda menemukan seseorang yang menarik di antara daftar teman atau follower, tak ada salahnya menyapa dia lebih dulu. Tulis sesuatu yang menarik di wallinbox atau Twitter dengan me-mention namanya. Jika dia juga tertarik, pasti tak butuh waktu lama baginya untuk merespon Anda. Dalam mencari kekasih secara online, jangan terlalu pasif. Namun jaga kalimat Anda tetap sopan dan elegan, bukan rayuan yang membuat Anda terkesan gampangan.
5. Percaya Intuisi
Saat mencari jodoh lewat media online, jadilah wanita cerdas dan percaya pada intuisi Anda sendiri. Jika pria yang Anda temui secara online tidak pernah menelepon pada jam-jam normal (selalu menghubungi di atas pukul 12.00 malam), hanya mau berkomunikasi via email/pesan teks atau Anda merasa dia bukan pria yang tepat, maka percayalah pada kata hati Anda dan akhiri komunikasi dengan pria tersebut. Bisa jadi, dia adalah seorang playboyatau hanya pria iseng yang ingin mempermainkan wanita.
6. Cari Kesamaan
Ada beberapa faktor yang membuat hubungan asmara berjalan lancar, salah satunya kesamaan hobi atau prinsip. Persoalan apa yang paling menarik bagi Anda; politik, ekonomi, pendidikan, musik, atau yang lainnya? Pencarian pria idaman secara online bisa dimulai dengan melihat kesamaan antara Anda dan pria yang bersangkutan. Hubungan asmara akan lebih mudah terjalin jika banyak persamaan daripada perbedaan.
7. Abaikan Hal Kecil, Fokus pada yang Lebih Besar
Ketika interaksi secara online mulai berkembang jadi pertemuan kencan, fokuslah pada hal-hal yang penting. Anda tak perlu memerhatikan caranya makan, seperti apa dia tertawa atau sepatu apa yang dia pakai. Tapi tanyakan pada diri sendiri tentang dia seperti: Apakah dia terlihat seperti pria yang baik? Apakah Anda bisa jadi diri sendiri saat bersamanya? Tuluskah perlakuannya pada Anda? Bagaimana perasaan Anda saat bersamanya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar